ZenBook Pro Duo, Dua Monitor Dalam Satu Laptop - Gadget, Automotif, Komputer, Teknologi

Breaking

IKLAN AdSense1

Senin, 23 September 2019

ZenBook Pro Duo, Dua Monitor Dalam Satu Laptop

Magzly.com - Asus telah merilis laptop terbarunya ZenBook Pro Duo pada akhir bulan Mei 2019 lalu. Laptop anyar itu hadir dengan bentangan layar 15,6 inci dan sudah support video 4K. Ada hal istimewa yang dihadirkan Asus pada ZenBook Pro Duo, yaitu hadirnya layar sekunder pada bagian keyboardnya. 
Image Credit : Asus
Layar sekunder yang disebut ScreenPad Plus ini berbagi posisi dengan keyboard menjadi setengah-setengah. Apple telah mengenalkan Apple Touch Bar pada Macbook seri tebarunya beberapa tahun lalu. Tetapi teknologi ScreenPad Plus yang dibuat oleh Asus, sepertinya lebih memahami keinginan konsumen dibanding Apple. Ini bukan hanya layar kecil yang menyempil di dalam keyboard, namun sebuah layar kedua yang berfungsi maksimal pada laptop anda.

ZenBook Pro Duo terasa sangat berguna bagi anda yang terbiasa bekerja dengan dua monitor. Pekerja pada bidang Design Visual, Programer, Gamer, penulis atau orang-orang yang terbiasa bekerja dengan produktifitas dan efektifitas tinggi. Laptop ini sangat cocok sekali anda miliki, layar utama berisi aplikasi atau program yang akan anda kerjakan, sedangkan layar keduanya sebagai contekan atau referensi pendukung. 
Image Credit : Asus
Kalau layar utama memiliki ukuran 15 inci, layar kedua memiliki lebar 14 inci dan tingginya sekitar 4 inci. Sama seperti layar utama ScreenPad Plus ini sudah touch screen dan sudah mendukung video 4K. Dalam penggunaannya juga cukup gampang, anda tinggal mengerakkan mouse menuju kedua layar dan silahkan berinteraksi dengan kedua layar.  

Ada sedikit masalah dirasakan antara Layar Utama dengan layar kedua pada ZenBook Pro Duo, terkait perbedaan kontras kedua layar. Layar utama menggunakan layar OLED, resolusi HDR, sedangkan layar kedua hanya menggunakan LCD biasa. Pengaturan kontras dan kecerahan warna juga menggunakan setingan yang terpisah diantara kedua layar. Jadi agak sulit untuk menyamakan tingkat kontras dan kecerahan warna layar utama dengan ScreenPad Plus. 

Butuh sedikit waktu bagi anda untuk terbiasa dengan ZenBook Pro Duo. Salah satu contohnya ketika akan menggunakan touch pad, pada ZenBook Pro Duo touchpad berada pada pinggir keyboard. Sebenarnya posisi touchpad ini memberikan rasa nyaman saat mengetik, tetapi bagi mereka yang kidal posisi touchpad agak menyulitkan. 

Hal lain yang kurangnya adalah dimensinya yang cukup besar, cukup tebal dan cukup berat, kurang praktis untuk mereka yang mobilitasnya tinggi. Selain itu harganya juga lumayan mahal sektar 35 jutaan. Berikut sepsifikasi ZenBook Pro Duo :


Operating System
Windows 10 Pro
(ASUS recommends Windows 10 Pro)
Processor
Intel® Core™ i9-9980HK processor
2.4GHz octa-core with Turbo Boost (up to 5.0GHz) and 16MB cache
Graphics
NVIDIA® GeForce RTX™ 2060
Video memory: 6GB GDDR6 VRAM
Display
15.6” OLED 4K (3840 x 2160) 16:9 touchscreen
5mm-thin bezel with 89% screen-to-body ratio
178° wide-view technology
100% DCI-P3
Memory 32GB 2666MHz DDR4
Storage 1TB PCIe® x4
Interfaces
1 x Thunderbolt™ 3 USB-C™ (up to 40Gbps and DisplayPort)
2 x USB 3.1 Gen 2 Type-A (up to 10Gbps)
1 x Standard HDMI 2.0
1 x Audio combo jack
1 x DC-in
Keyboard and 
Keyboard
ScreenPad™ Plus
Full-size backlit with 1.4mm key travel
ScreenPad Plus
14” 4K UHD (3840 x 1100) touch display
178˚ wide-view technology
TouchPad
Precision touchpad (PTP) technology supports up to four-finger smart gestures
NumberPad
Audio
ASUS SonicMaster stereo audio system with surround-sound; smart amplifier for maximum audio performance
Array microphone with Cortana and Alexa voice-recognition support
3.5mm headphone jack
Long-travel voice coils for improved low-frequency response
Certified by Harman Kardon
Camera IR webcam with Windows Hello support
Wireless Connectivity
Wi-Fi
Intel Wi-Fi 6 with Gig+ performance (802.11ax)
Bluetooth®
Bluetooth 5.0
Battery and Power
71Wh 8-cell rechargeable Li-Polymer battery pack
62Wh 8-cell rechargeable Li-Polymer fast charging battery pack: 50% in 15 minutes
230W power adapter
Plug Type: ø6 (mm)
Output: 19.5V DC, 11.8A, 230W)
(Input: 100-240V AC, 50/60Hz universal)
Weight and

Height:  2.4cm (0.94 inches)
Dimensions Width: 35.9cm (14.13 inches)
Depth: 24.6cm (9.68 inches)
Weight : 2.5kg (5.51 pounds)
[]

Tidak ada komentar:

Posting Komentar